Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Berita Terkait

Kategori Berita

(Harian Terbit) BNN Cegah Narkoba Lewat `Stiker`

12/12/2018



Jakarta, HanTer - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol. Budi Waseso, memulai program penempelan stiker anti narkoba di sebuah mini market pada penyelenggaraan Car Free Day di Teluk Betung, Jakarta Pusat, Minggu (8/11/2015).

Stiker betuliskan `Stop Narkoba` tersebut diyakini dapat memberikan pencerahan pada masyarakat agar turut serta memberantas narkoba.

"Stiker merupakan salah satu media yang tahan lama. Stiker itu akan menjadi imbauan sekaligus pesan terutama untuk golongan remaja," ujar Buwas sapaan akrabnya.

Rencananya stiker tersebut akan ditempelkan serentak di 25 gerai-gerai minimarket di Jabodetabek.

Selain di minimarket, kata Buwas, BNN juga akan menempelkan stiker di ruang-ruang publik lainnya seperti di tempat hiburan malam, mal, stasiun, serta tempat publik lainnya.

"Kami mulai dari hal kecil, tempat-tempat yang sering dikunjungi oleh masyarakat," kata Buwas.

Program ini pun turut menyasar ibu-ibu rumah tangga karena melihat semakin maraknya kasus-kasus penyalahgunaan narkoba yang dilakukan anak-anak di Indonesia.

"Agar mereka dapat mencegah putra-putrinya memakai narkoba. Kami juga akan bekerja sama dengan sekolah-sekolah untuk memberikan materi pelajaran tentang bahaya narkoba," kata Buwas.