Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Berita Terkait

Kategori Berita

(Kompas) Mukernas PPP Tentukan ke KMP atau KIH

12/12/2018



Partai Persatuan Pembangunan di bawah pimpinan Djan Faridz akan menggelar Musyawarah Kerja Nasional di Jakarta pada 10-13 Desember 2014. Dalam mukernas tersebut, sejumlah agenda akan dibahas termasuk nasib PPP di Koalisi Merah Putih.

Menurut Sekjen DPP PPP kubu Djan Faridz, Dimyati Natakusumah, sikap politik PPP masih dapat berubah. Ia menegaskan, PPP hanya akan berada pada koalisi yang dianggap mampu memberikan kebaikan dan menghindarkan keburukan bagi masyarakat (amar ma'ruf nahi munkar).

"Itu tergantung situasi. Kalau nanti KMP tidak amar ma'ruf nahi munkar, kita ada di KIH. Kalau KIH tidak amar ma'ruf nahi munkar ya kita pasti ada di KMP," kata Dimyati di Jakarta, Senin (8/12/2014).

Dimyati mengatakan, pelaksanaan Mukernas itu menjadi yang pertama dilaksanakan setelah pengurus baru versi Muktamar Jakarta dibentuk. Rencananya, seluruh pimpinan partai politik akan diundang untuk menghadiri pembukaan Mukernas yang rencananya akan dilangsungkan di Hotel JS Luwansa.

Dimyati menambahkan, saat ini sikap PPP terkait posisinya di dalam koalisi cenderung fleksibel. Seluruh keputusan terkait masa depan nasib PPP di KMP akan diputuskan saat Mukernas. "Kita berjuang untuk rakyat, untuk umat. PPP fleksibel, tapi mukernas yang tentukan," katanya.